Kosmik Kembali Gelar Kelas Dasar Jurnalistik
Foto oleh: KIFO Kosmik
Makassar, Baruga – Korps Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Kosmik) mengadakan Kelas Dasar Jurnalistik pada Selasa (30/4/2019) di Ruang B Kema Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Komunikasi (FISIP) Universitas Hasanuddin (Unhas). Kelas ini dihadiri oleh lebih dari 20 peserta dengan dua suguhan materi.
Materi pertama berlangsung pada pukul 13.00 Wita tentang Mengenal Dunia Jurnalistik yang dibawakan oleh Zulfah Raihani Achmad. Pemateri menjelaskan perbedaan Jurnalistik dan Jurnalisme. Zulfah juga menambahkan bahwa penting untuk melihat berita dengan bijak sebab hari ini manusia dihadapkan dengan berbagai media dan opini yang digiringnya.
Selanjutnya materi kedua dilaksanakan pukul 16.00 Wita tentang Elemen Jurnalisme yang dibawakan oleh Muhammad Rizki. Pemateri menjelaskan tentang sembilan elemen Jurnalisme Bill Kovach dalam praktik jurnalisitk.
“Kegiatan ini dilaksanakan sebagai ruang belajar untuk seluruh warga Kosmik dalam bidang kepenulisan, termasuk teori-teori yang bertujuan untuk menanamkan nilai dan semangat jurnalistik,” ungkap Kord. Biro Penerbitan Baruga, Amalia Fildzah Adhani. Adapun rangkaian selanjutnya masih akan berlanjut besok, Rabu (1/5/2019).(Annisah Desti Reskia)
Categories
- Event (85)
- Event App (1)
- Kosmik Update (31)
- Press Release (101)
- Uncategorized (12)