Siaran Pers Malam Benang Merah
Makassar – Korps Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Kosmik) baru saja menggelar Malam Benang Merah di Koridor Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Hasanuddin (Unhas), pada Sabtu (29/1/2022). Acara ini merupakan ajang sosialisasi dan apresiasi karya-karya Frame Frame (Forum Apresiasi Sosialisasi Almamater) yang telah dihasilkan oleh mahasiswa Ilmu Komunikasi angkatan 2018 dan 2019, sekaligus menjadi ruang silaturahmi antar warga Kosmik.
Malam Benang Merah merupakan program kerja dari Biro Umum yang berkolaborasi dengan Asisten Bidang Internal Kosmik. Rifqi Laimoardy Ruswie selaku koordinator Biro Umum mengatakan, bahwa selain menjadi ajang mensosialisasikan Frame, malam benang merah dilaksanakan untuk menyambung kembali tali silaturahmi antar warga Kosmik
“Sebelumnya, kegiatan Kosmik lebih sering dilaksanakan secara online, maka hadirlah Malam Benang Merah untuk merajut kembali,” terang Rifqi.
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Ketua Umum Kosmik Periode 2021/2022, Agus Rafiul Anwar, dilanjutkan dengan diskusi pertama yang difasilitatori oleh Irwan Idris dan Mudrikan Nacong. Diskusi pertama mengangkat topik Menilik Kebenaran Berita di Internet, topik tersebut merupakan tema besar dari Frame warga Kosmik Angkatan 2019 yang berisikan opini mereka dan warga sekitar kampus mengenai obesitas informasi. Hasil tulisan kemudian dibukukan dengan tajuk Sebuah Upaya Membedah Informasi.
Acara dilanjutkan dengan diskusi kedua, yaitu hasil Frame warga Kosmik angkatan 2018 yang berupa zine dengan tajuk Analekta Karya Sosialisasi Almamater 2018. Zine tersebut berisikan karya tulisan, foto, desain dan audio selama proses sosialisasi almamater 2018. Diskusi ini dibawakan langsung oleh dua perwakilan angkatan 2018 yaitu Aldo Chresna Pramana Anau dan Muhammad Alfan Asmari.
Buku Sebuah Upaya Membedah Informasi dan zine Analekta Karya Sosialisasi Almamater 2018 bisa diakses di Baruga Issuu.
Malam Benang Merah ditutup dengan pemutaran video Nuansa Unik dan Radikal (Nurani) Angkatan 2018 dan 2019.
Sama halnya dengan Rifqi, Shalfira Madani selaku Asisten Bidang Internal Kosmik, menaruh harapan dengan diadakannya Malam Benang Merah ini, dapat mempererat hubungan antara kakak dan adik di Kosmik.
Categories
- Event (85)
- Event App (1)
- Kosmik Update (31)
- Press Release (97)
- Uncategorized (12)