Korps Mahasiswa Ilmu Komunikasi ( Kosmik ), Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik Universitas Hasanuddin , baru saja menyelesaikan Broadcasting Class 2024 , merupakan kelas dasar pengembangan bidang penyiaran untuk warga kosmik pada jumat (25/02/2024)

Broadcasting Class ada kegiatan yang diselenggarakan untuk membekali warga Kosmik dalam berpikir secara kritis dan memberikan pengetahuan serta keterampilan dasar yang sesuai dengan kebutuhan Biro Broadcasting.

Broadcasting Class 2024 dilaksanakan selama 2 hari, mulai 24 – 25 Februari 2025 bertempat di Ruangan FIS 107 Fisip Unhas.

Broadcasting class hari pertama diawali dengan pembukaan pada 10.00 WITA. Setelah itu dilanjutkan dengan pembarian materi.

Materi Hari Pertama, ” Basic of Broadcasting Class ” dibawakan oleh Doddy Kurniawan Azman, ” Announcing Skill ” dibawakan oleh Adi Adrian, ” Scriptwriting TV ” dibawakan oleh Steven Sondakh, ” dan tutup materi ” Scriptwriting Radio ” oleh Daeng Nacong.

Dilanjut Hari kedua, Materi ” TV Reporting & Presenting ” dibawakan oleh Linda Wiriawan, dan ditutup materi ” Editing Class ” oleh Rafly Al – Ghifahri.

Membawa tema Broadcasting 101 : Unleash Your Skills Through Broadcasting, Broadcasting Class membawa topik- topik materi yang berbasis skill.

Managar Broadcasting kosmik, Mutia Ramadhani, mengatakan tema ini ia diambil dengan konsep peserta dapat menyalurkan bakat dan minatnya dalam dunia penyiaran, ” Peserta tidak hanya mendapatkan materi , tetapi juga akan langsung mempraktikkan dengan melalukan produksi program ” jelas Mutia.

Selain itu , Salah satu peserta Broadcasting Class 2024, Syaifuddin menyampaikan perubahan yang ia peroleh selama mengikuti kelas ini ” ilmunya bermanfaat , yang awalnya sedikit tau, bisa lebih tau detailnya berkat ikut kelas ini ” .

Lanjut Syaifuddin mengatakan Fasilitator – fasiltator dalam kelas tersebut begitu interaktif  karena tidak hanya mengajarkan teori ” fasilnya keren – keren semua, tidak hanya sekedar teori tetapi praktek langsung sehingga mudah kamu pahami ” pungkasnya.